Image of PEMAHAMAN UMAT KATOLIK DI PAROKI KATEDRAL ST. MARIA PALANGKA RAYA TENTANG POLITIK DALAM PANDANGAN GEREJA KATOLIK

Text

PEMAHAMAN UMAT KATOLIK DI PAROKI KATEDRAL ST. MARIA PALANGKA RAYA TENTANG POLITIK DALAM PANDANGAN GEREJA KATOLIK



ABSTRAK
Hunayati. 2014. Pemahaman Umat Katolik Di Paroki Katedral St. Maria Palangka Raya Tentang Politik Dalam Pandangan Gereja Katolik. Skripsi. Program Pengajaran Agama di Sekolah. Jurusan Pastoral Kateketik. Sekolah Tinggi Pastoral “Tahasak Danum Pambelum” Keuskupan Palangka Raya. Pembimbing: P. Fransiskus Janu Hamu, Pr, SS, MSc.Ed.
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui sampai sejauh mana pemahaman umat Katolik di Paroki Katedral St. Maria Palangka Raya tentang politik dalam pandangan Gereja Katolik. Studi ini dapat menjadi pedoman bagi seluruh anggota Gereja dalam memahami dan menghayati makna politik dalam Gereja Katolik.
Metode yang digunakan dalam proses penelitian adalah metode kualitatif dengan pendekatan fenomenologikal. Langkah-langkah penelitian yang digunakan yakni: percakapan dengan informan, profil informan, penentuan tema, refleksi, implikasi, sintesis, prospek atau kemungkinan yang akan terjadi.
Hasil penelitian menunjukkan bahwa ada sebagian umat yang belum memahami dengan baik berkaitan dengan politik dan pemahaman umat yang lainnya belum begitu mendalam karena hanya melihat politik sebagai unsur bernegara saja padahal politik juga merupakan wadah berpastoral dalam karya kerasulan Gereja.
Kurangnya pemahaman umat Katolik di Paroki Katedral St. Maria Palangka Raya tentang politik dari perspektif Gereja Katolik karena kurangnya pengenalan dan pendidikan politik bagi umat. Untuk itu perlu adanya usaha dalam memperkenalkan politik dan kegiatan-kegiatan yang berkelanjutan sehubungan dengan pendidikan politik bagi umat, sehingga terjadi pembaharuan dalam pola pikir umat tentang politik dan melihatnya sebagai salah satu bidang dalam karya pastoral Gereja di Paroki Katedral St. Maria Palangka Raya.


Ketersediaan

IK 2010 017skripsiMy LibraryTersedia

Informasi Detil

Judul Seri
-
No. Panggil
skripsi
Penerbit : Yogyakarta.,
Deskripsi Fisik
-
Bahasa
Indonesia
ISBN/ISSN
-
Klasifikasi
skripsi
Tipe Isi
-
Tipe Media
-
Tipe Pembawa
-
Edisi
2014
Subyek
-
Info Detil Spesifik
-
Pernyataan Tanggungjawab

Versi lain/terkait

Tidak tersedia versi lain




Informasi


DETAIL CANTUMAN


Kembali ke sebelumnyaXML DetailCite this